Biaya S2 Universitas Terbuka TA 2021/2022

Berikut kami informasikan mengenai Biaya S2 Universitas Terbuka TA 2021/2022, sebagai berikut:

Sejak dibangun tahun 1984 silam, Universitas Terbuka atau UT menjadi sarana pendidikan andalan bagi masyarakat Indonesia karena di UT membuka kesempatan seluas-luasnya bagi seluruh rakyat di Indonesia dengan latar belakang apa pun untuk mengenyam pendidikan, baik jenjang S1 hingga jenjang magister (S2). Tentu saja, untuk mereka yang ingin meneruskan pendidikan di tempat ini, harus membayar biaya studi sesuai jenjang dan program studi yang ditempuh.

Untuk jenjang Pascasarjana atau S2, UT sudah menawarkan beberapa program, antara lain Magister Ilmu Administrasi, Magister Manajemen, Magister Ilmu Kelautan, dan Magister Pendidikan Matematika. Berikut informasi terbaru rincian biaya kuliah jenjang S2 di Universitas Terbuka, yang kami rangkum langsung dari situs resmi mereka.

Biaya S2 Universitas Terbuka

Jenis Tarif Satuan Komponen Layanan
Biaya admisi Rp750.000,00/ mahasiswa Pendaftaran, tes, diagnostik/tes Bahasa Inggris/tes kemampuan akademik
Uang Kuliah PPs Program Magister Online Rp7.450.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Uang Kuliah Program Pascasarjana Tipe A 

Semester 1 (satu) sampai dengan 4 (empat)

Program Magister Ilmu Administrasi Bidang Administrasi Publik (MAP) Rp7.450.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, TTM, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Program Magister Manajemen (MM) Rp 7.450.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, TTM, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Program Magister Ilmu Kelautan Bidang Minat Manajemen Perikanan (MMP) Rp7.450.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, TTM, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Program Magister Pendidikan Matematika (MPMT) Rp7.450.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, TTM, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Ujian Sidang Tugas Akhir Program Magister (TAPM) Tipe A
Ujian Sidang TAPM Rp6.000.000,00/ mahasiswa
Registrasi Mata Kuliah Ulang Rp1.000.000,00/ mata kuliah
Layanan Administrasi Lewat Masa Studi Rp1.000.000,00/ semester
Uang Kuliah Program Pascasarjana Tipe B
Semester 1 (satu) sampai dengan 4 (empat)
Program Magister Ilmu Administrasi Bidang Administrasi Publik (MAP) Rp9.350.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, TTM, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Program Magister Manajemen (MM) Rp9.350.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, TTM, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Program Magister Ilmu Kelautan Bidang Minat Manajemen Perikanan (MMP) Rp9.350.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, TTM, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Program Magister Pendidikan Matematika (MPMT) Rp9.350.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, TTM, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Program Magister Pendidikan Dasar (MPDR) Rp9.350.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, TTM, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Program Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) Rp9.350.000,00/ semester OSMB, layanan administrasi akademik, layanan bahan ajar, TTM, Tuton, BTR, publikasi karya ilmiah, UAS, wisuda/UPI/PI
Ujian Sidang Tugas Akhir Program Magister (TAPM) Tipe B
Ujian Sidang TAPM Rp7.900.000,00/ mahasiswa
Registrasi Mata Kuliah Ulang Rp1.000.000,00/ mata kuliah
Layanan Administrasi Lewat Masa Studi Rp1.000.000,00/ semester
  • Tarif tipe A berlaku untuk mahasiswa yang melakukan registrasi dan memperoleh layanan pendidikan di UPBJJ-UT: Jakarta, Serang, Bogor, Bandung, Purwokerto, Semarang, Surakarta, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Jember, Denpasar.
  • Tarif tipe B berlaku untuk mahasiswa yang melakukan registrasi dan memperoleh layanan pendidikan di UPBJJ-UT: Aceh, Medan, Batam, Padang, Pangkalpinang, Pekanbaru, Jambi, Palembang, Bengkulu, Bandar Lampung, Pontianak, Palangkaraya, Banjarmasin, Samarinda, Mataram, Kupang, Makassar, Majene, Kendari, Palu, Manado, Gorontalo, Ternate, Ambon, Jayapura, Sorong.

Biaya kuliah Magister S2 di UT di atas tentu tidak terikat dan dapat berubah sesuai kebijakan kampus. Namun, dibandingkan tahun 2020 kemarin, biaya kuliah S2 di UT masih belum berubah. Sementara, biaya kuliah S2 di UT pada TA 2019/2020 berkisar Rp7 jutaan hingga Rp9 jutaan per semester, tergantung program studi.

Prosedur Pendaftaran Universitas Terbuka

  • Registrasi langsung di UPBJJ-UT. Mahasiswa dapat datang langsung ke UPBJJ-UT dengan membawa semua berkas persyaratan yang ditetapkan di www.ut.ac.id/upbjj-ut/alamat.
  • Registrasi Online. Mahasiswa juga dapat melakukan registrasi secara online melalui Sistem Registrasi Online (SRO). Penjelasan lebih lanjut dapat dilihat pada Petunjuk Sistem Registrasi Online yang dapat diunduh pada laman SRO pada alamat sro.ut.ac.id.
  • Registrasi Keliling. Mahasiswa melakukan registrasi di tempat-tempat registrasi keliling yang telah ditetapkan dan dilakukan di luar kantor UPBJJ-UT. Informasi seputar registrasi keliling dapat diperoleh di UPBJJ-UT setempat.

Jadwal Pendaftaran Universitas Terbuka TA 2021/2022

Dikutip dari situs resminya, Universitas Terbuka membuka pendaftaran mahasiswa baru tahun akademik 2021/2022 secara online dan bisa Anda lakukan mulai sekarang. Merujuk tahun ajaran sebelumnya, biasanya penerimaan mahasiswa baru akan ditutup pada pertengahan tahun. Untuk mendapatkan informasi lebih detail, Anda bisa menghubungi Hallo-UT 1500024 atau SMS di nomor 08119050024.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat