Cara dan Biaya Administrasi Reschedule Tiket Lion Air

Bersama Ini Kami Sampaikan Informasi Tentang Cara dan Biaya Administrasi Reschedule Tiket Lion Air, Sebagai berikut:

Lion Air melayani penjualan tiket secara langsung lewat website resminya dan juga melalui sejumlah agen travel online seperti Traveloka. Anda akan diberi kemudahan untuk menentukan sendiri kapan jadwal keberangkatan Anda ke sejumlah tujuan, baik di dalam maupun luar negeri.

Meski demikian, mungkin ada berbagai kondisi yang memaksa Anda untuk membatalkan penerbangan dan mengganti jadwal (reschedule) ke tanggal lain. Anda bisa melakukan penjadwalan ulang penerbangan langsung lewat pihak maskapai Lion Air. Reschedule pesawat Lion Air harus dilakukan lewat call center Lion Air di nomor telepon 0804-1-77-88-99 (Indonesia), +60-03-7841-5333 (Malaysia), atau +65-6339-1922 (Singapura).

Pihak Lion Air menetapkan beberapa ketentuan untuk rebook/reschedule tiket pesawat, antara lain pemesanan tiket harus berada pada kelas yang sama atau lebih tinggi. Jika Anda melakukan reschedule di atas 72 jam, maka Anda akan dikenakan biaya administrasi sebesar Rp100 ribu ditambah selisih harga tiket yang baru. Namun jika reschedule dalam jangka waktu kurang dari 72 jam hingga 4 jam, Anda akan dikenakan cancellation fee (biaya pembatalan) 50% dari basic fare (tarif dasar) per pax.

Biaya Reschedule Lion Air

Ketentuan Biaya
Re-book kurang dari 4 jam atau no show Tidak bisa di-rebook
Reschedule 72 – 4 jam sebelum keberangkatan Biaya admin Rp100.000, ditambah selisih harga tiket yang baru
Reschedule 72 – 4 jam sebelum keberangkatan Biaya pembatalan 50% dari tarif dasar tiket
Re-book 4 jam sebelum keberangkatan Biaya pembatalan 90% dari tarif dasar (basic fare) penumpang

Jika dibandingkan tahun lalu, biaya reschedule tiket penerbangan Lion Air relatif stabil. Namun, untuk ketentuan reschedulenya, mengalami banyak perubahan. Misalnya, tahun lalu penumpang dapat reschedule tiket dengan waktu 48 jam sebelum keberangkatan, kini berubah menjadi 72 sampai 4 jam sebelum keberangkatan.

Perlu diingat bahwa per penumpang hanya dapat melakukan re-book maksimal sebanyak 2 kali dan pembatalan atau pindah jadwal (re-booking) minimal harus dilakukan di kelas yang sama atau lebih tinggi. Apabila selama proses reschedule tiket pesawat Lion Air mengalami kendala, Anda bisa menghubungi call center Lion Air di nomor telepon (+6221) 6379 8000 atau email [email protected] Selain itu, Anda juga bisa menyampaikan masukan atau pertanyaan melalui formuling daring di laman resmi Lion Air.

Sementara itu, jika Anda memesan tiket pesawat menggunakan agen travel online, seperti Traveloka. Anda juga dapat memanfaatkan fitur “Reschedule” agar lebih praktis. Berikut cara reschedule yang perlu diperhatikan lewat situs Traveloka.

Cara Reschedule Tiket Lion Air via Traveloka

  • Pergi ke halaman awal Traveloka.
  • Pilih ‘Pesanan’ dan pilih penerbangan Lion Air yang ingin Anda reschedule.
  • Pada bagian ‘Atur Pesanan’, pilih ‘Reschedule’.
  • Pilih ‘Kebijakan’ untuk membaca kebijakan reschedule.
  • Setelah itu, pilih ‘Ajukan Reschedule’.
  • Pilih centang penerbangan dan nama penumpang, lalu ketuk ‘Lanjutkan’.
  • Jika reschedule berhasil, status pada e-tiket akan berubah.
  • Status pada e-tiket lama akan berganti menjadi ‘Reschedule Selesai’.
  • Setelah e-tiket terbaru diterbitkan, e-tiket tersebut akan dikirim ke alamat email yang Anda gunakan untuk melakukan pemesanan.

Biaya Reschedule Lion Air via Traveloka

Ketentuan Tarif
Reschedule Rute Domestik Rp15.000
Reschedule Rute Internasional Rp50.000

Keterangan:

  • Refund pemesanan charge maskapai sebesar 25%.
  • Jika penumpang sudah membeli kuota bagasi, maka bagasi yang telah dipesan dinyatakan hangus.

Hingga saat ini, biaya reschedule tiket penerbangan Lion Air via Traveloka belum mengalami perubahan sejak tahun lalu. Pilihan ada di tangan Anda, ingin melakukan reschedule langsung di maskapai atau melalui agen travel online yang lebih praktis tetapi dengan biaya tambahan lebih mahal.

Demikian kami sampaikan informasi Cara dan Biaya Administrasi Reschedule Tiket Lion Air, Semoga bermanfaat.