
Bersama ini kami sampaikan informasi tentang Harga Jam Tangan Swiss Army Wanita Original, sebagai berikut:
Untuk Anda yang gemar memakai jam tangan, pasti sudah tidak asing lagi dengan Swiss Army. Produk ini adalah salah satu merk arloji yang sangat populer di dunia. Selain untuk pria, Swiss Army juga menyediakan beragam jam tangan untuk wanita, yang saat ini dijual dengan harga di kisaran jutaan rupiah untuk versi original atau asli.
Sebelum memproduksi jam tangan, Swiss Army dulu merupakan sebuah perusahaan yang membuat pisau dan berbagai perlengkapan untuk tentara Swiss. Didirikan pada tahun 1897 silam oleh seorang berkebangsaan Swiss bernama Karl Elsener, pabrikan ini kemudian mulai mengepakkan sayap bisnis dengan memproduksi jam tangan. Keputusan ini diambil berdasarkan perkembangan jam tangan yang kian pesat seiring dengan revolusi di bidang teknologi.
Awalnya, perusahaan ini tidak membuat jam tangan Swiss Army sendiri, melainkan dengan memberi lisensi kepada perusahaan lain untuk memproduksi jam tangannya, dan perusahaan tersebut adalah Victorinox. Kala itu, Victorinox Swiss Army bersaing dengan merk-merk seperti Casio, Timex, dan Cartier, yang kebanyakan membuat jam tangan jenis quartz.
Sebenarnya, agak sulit membedakan jam tangan Swiss Army yang original dengan yang palsu atau KW. Pasalnya, sejak sebuah perusahaan bernama DH+ tanpa izin meminjam atau menggunakan nama ‘Swiss Army’ menjadi sebuah brand jam tangan baru, maka Swiss Army yang marak di Indonesia saat ini boleh dibilang bukan original, tetapi juga tidak bisa dikatakan KW.
Pada 2020 lalu, Swiss Army INOX V Black original dijual dengan harga USD 550. Kemudian pada 2021, harga produk tersebut naik menjadi USD 625. Sekadar informasi, jam tangan Victorinox Swiss Army yang asli harganya tidak ada yang di bawah Rp2 jutaan. Beberapa NOS (new old stock) memang bisa diperoleh di angka Rp1 jutaan, tetapi tidak pernah di bawah Rp1,5 juta. Lalu, berapa harga jam tangan wanita Victorinox Swiss Army saat ini?
Harga Jam Tangan Wanita Victorinox Swiss Army
Tipe Jam Swiss Army | Harga |
Swiss Army Alliance XS Black | USD 415 |
Swiss Army Alliance XS Silver Two Tone | USD 495 |
Swiss Army Alliance XS Silver | USD 495 |
Swiss Army Alliance XS Silver White | USD 495 |
Swiss Army Alliance XS White | USD 495 |
Swiss Army Alliance XS Dark Grey | USD 495 |
Swiss Army Alliance XS Small White | USD 525 |
Swiss Army Alliance XS Small Silver | USD 525 |
Swiss Army INOX V White Black | USD 525 |
Swiss Army INOX V White Silver | USD 525 |
Swiss Army Alliance XS Small Black | USD 532 |
Swiss Army Alliance XS Gold Two Tone | USD 550 |
Swiss Army Alliance XS Silver Gold Black | USD 550 |
Swiss Army Alliance XS Silver Gold | USD 550 |
Swiss Army INOX V White Gold | USD 575 |
Swiss Army INOX V Blue | USD 575 |
Swiss Army INOX V Gray | USD 625 |
Swiss Army INOX V Black | USD 625 |
Swiss Army Maverick Small Blue | USD 640 |
Swiss Army Maverick Small Green | USD 640 |
Swiss Army INOX V Black/Gold Two Tone | USD 650 |
Demikian kami sampaikan informasi tentang Harga Jam Tangan Swiss Army Wanita Original, Semoga bermanfaat.