Harga Tape Double Din Pioneer

Bersama ini kami sampaikan informasi tentang Harga Tape Double Din Pioneer, sebagai berikut:

Tape atau head unit double din kini semakin dilirik para pemilik mobil daripada single din. Pasalnya, model ini, selain punya desain yang lebih oke, juga telah dilengkapi dengan sejumlah fitur yang lebih canggih, walau harganya memang relatif lebih mahal. Di pasaran sendiri, sudah ada banyak merk yang merilis perangkat demikian, seperti Pioneer, KENWOOD, dan lain-lain.

Memang, paling enak berkendara sambil mendengarkan lagu atau musik favorit, terutama apabila menempuh perjalanan jauh. Karena itu, tidak mengherankan jika kemudian mobil-mobil zaman sekarang sudah dilengkapi dengan audio system untuk memanjakan pengendara. Bahkan, dalam suatu penelitian, tidak cuma menghibur, audio system di kendaraan juga dapat menjadi perangkat sekunder untuk meningkatkan kewaspadaan pengemudi selama berkendara.

Audio mobil sendiri dapat dikatakan sebagai seperangkat peralatan elektronik yang dipasang di mobil, yang menghasilkan suara musik dan lagu. Dalam memilih audio mobil yang tepat, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan, antara lain berkonsultasi dengan pakar audio, jelajahi dunia audio melalui berbagai media, serta sistem audio yang sesuai dengan karakter mobil. Meski demikian, selera pengendara pun tidak boleh dikesampingkan.

Dalam sistem audio mobil, terdapat bermacam-macam komponen, dan salah satu yang paling penting adalah head unit. Head unit adalah perangkat yang bertugas mengatur suara dan frekuensi suara yang akan dikeluarkan oleh speaker. Tanpa didukung head unit yang bagus, suara yang dihasilkan tidak akan bisa maksimal dan jernih.

Secara umum, head unit ini dapat dibedakan menjadi dua, yakni single din dan double din. Head unit model single din biasanya memiliki ukuran 18 x 50 mm, sedangkan dimensi model double din lebih besar, berkisar 180 x 100 mm. Selain itu, dari segi penampilan, model double din cenderung lebih menarik. Sebab, biasanya perangkat ini sudah membawa fitur layar sentuh, yang sering diaplikasikan pada mobil-mobil keluaran terbaru.

Tak hanya itu fitur yang dibawa head unit tipe double din. Perangkat ini pun biasanya juga bisa digunakan untuk memainkan banyak multimedia dalam berbagai format. Jika mobil memiliki kamera mundur atau kamera di semua sisinya, hasil tangkapan kamera itu juga dapat tampil pada layar head unit double din. Head unit tipe ini juga umumnya sudah dibekali sistem mirroring dengan smartphone.

Varian Double Din Pioneer

Bagi Anda yang berburu head unit double din, salah satu merk yang sering direkomendasikan adalah Pioneer. Melansir situs resminya, brand ini setidaknya sudah meluncurkan lebih dari 10 tipe head unit double din untuk pasaran dalam negeri. Harganya bervariasi, tergantung model dan fasilitas atau fitur yang dibawa.

Model Pioneer AVH-Z5150BT misalnya, merupakan head unit double din yang mengusung layar sentuh berukuran 7 inci dengan LED backlight. Dengan LED backlight tersebut, Anda tetap bisa mengoperasikan head unit dengan baik meski terkena paparan sinar matahari yang menyilaukan. Tidak berhenti sampai di situ, perangkat ini juga dilengkapi dengan fitur Apple CarPlay dan Android Auto yang memungkinkan smartphone Android atau iPhone Anda bisa terkoneksi dengan head unit ini.

Sementara itu, apabila Anda mencari head unit Pioneer dengan desain yang menarik, Anda bisa mempertimbangkan Pioneer AVH-A215BT. Head unit ini tampil mewah dengan warna dominan hitam dan dikombinasikan dengan aksen chrome yang akan membuat dashboard mobil Anda tampak bergaya. Lebih lanjut, Pioneer AVH-A215BT hadir dengan layar sentuh berukuran 6,2 inci, serta dilengkapi dengan fitur Bluetooth. Bagi Anda yang tertarik ingin memiliki double din Pioneer, berikut kami sajikan info perbandingan harganya dari tahun lalu dan saat ini di pasaran.

Harga Double Din Pioneer

Tipe Double Din Pioneer Harga Sebelumnya Harga Sekarang
Pioneer AVH-A105DVD Rp1.950.000 Rp2.100.000
Pioneer DMH-G225BT Rp2.500.000 Rp2.800.000
Pioneer AVH-A205BT Rp2.700.000 Rp2.900.000
Pioneer AVH-G225BT Rp2.000.000 – Rp2.890.000 Rp3.022.000
Pioneer AVH-A315BT Rp2.990.000 Rp3.150.000
Pioneer AVH-A215BT Rp3.000.000 Rp3.500.000
Pioneer AVH-Z2250BT Rp4.500.000 Rp5.000.000
Pioneer AVH-Z5250BT Rp5.855.000 Rp6.149.000
Pioneer DMH-Z5350BT Rp6.750.000 Rp6.900.000
Pioneer AVH-Z5150BT Rp5.950.000 Rp7.540.000
Pioneer AVH-Z9250BT Rp9.950.000 – Rp11.500.000 Rp10.500.000
Pioneer DMH-ZS8250BT Rp8.881.500 – Rp9.750.000 Rp11.245.000
Pioneer DMH-Z6350BT Rp12.000.000 Rp15.000.000
Pioneer DMH-ZS9350BT Rp16.777.000 – Rp19.750.000 Rp17.725.000

Demikian kami sampaikan informasi tentang Harga Tape Double Din Pioneer, Semoga bermanfaat.