Lampu Mobil Biasa Upgrade Jadi Lampu LED Projector, Segini Biayanya

Bersama ini kami sampaikan informasi tentang Lampu Mobil Biasa Upgrade Jadi Lampu LED Projector, Segini Biayanya, Sebagai berikut:

Biasanya upgrade ini dilakukan pada mobil yang masih menggunakan batok reflektor untuk sorot cahayanya.Dengan mengganti jadi lampu LED projector, banyak kelebihan yang didapat.”Lampu LED projector punya sorot cahaya yang lebih fokus dan terang dibanding bohlam biasa dengan reflektor,” ujar Raja, marketing dari Autovision, Sukajadi, Bandung.

Untuk upgrade dari lampu biasa, “Sebaiknya pakai lampu proyektor yang berukuran 3 inci,” terang Raja.Menurutnya, “Ukuran ini yang paling universal, bisa diterapkan hampir di semua mobil,” tambahnya.

Untuk melakukan penggantian menjadi lampu LED projector, “Sebaiknya siapkan biaya berkisar Rp 2,4 – 6,5 juta,” tuturnya.Biaya tersebut sudah termasuk jasa pemasangan termasuk penyesuaian pada konstruksi batok lampu.”Kalau tidak banyak ubahan, kurang lebih 3 jam lampu LED projector sudah terpasang,” bebernya.

Untuk harga yang Rp 6,5 juta, “Itu sudah menggunakan Laser LED, lebih terang dan menyalanya cepat,” tambah pria ramah ini.Satu hal yang krusial adalah desain mika lampu, “Harus pakai mika polos kalau upgrade jadi lampu LED projector,” lengkap Raja.Karena mika lampu yang ada garis-garisnya, “Justru membuat sorot cahayanya jadi berantakan, karena proyektor karakter sorotnya cenderung lurus bukan menyebar,” pungkas Raja.

Demikian kami sampaikan informasi tentang Lampu Mobil Biasa Upgrade Jadi Lampu LED Projector, Segini Biayanya, semoga bermanfaat