Penghasilan Orkes Koplo New Pallapa Capai Ratusan Juta

Bersama ini kami sampaikan informasi tentang Penghasilan Orkes Koplo New Pallapa Capai Ratusan Juta, Sebagai berikut:

Berkat kerja kerasnya, orkes asal Sidoarjo ini telah memiliki penghasilan yang terbilang fantastis. New Pallapa sebelumnya memiliki nama OM (Orkes Melayu) Pallapa. Pertama kali didirikan oleh pasangan suami istri, Totok Ispiranto dan Juana Sari pada tahun 1998 di Sidoarjo.

Totok Ispiranto memutuskan hengkang dari orkes disebabkan oleh perselingkuhan sang istri dengan Cak Slamet atau Cak Met sebagai penabuh gendang.Keduanya menikah pada 2004 dan Juana Sari pun langsung mengganti nama orkes dengan nama New Pallapa.Meskipun berganti nama, para pemain yang berperan tetaplah sama.Menjadi orkes legendaris dan memiliki kualitas yang mumpuni, tak heran jika tarif New Pallapa sekali manggung sangat fantastis. Orkes ini memasang tarif Rp 85 Juta sekali manggung. Itu pun hanya harga untuk personel dan sound system saja.

Untuk jamuan bintang tamu ditaksir hingga mencapai Rp 5 juta. Sedangkan untuk biaya keamanan mencapai angka Rp 10 Juta. Jika di total semuanya, harga New Pallapa sekali manggung mencapai ratusan juta. Namun begitu, harga tersebut sesuai dengan performa di atas panggung yang diberikan.Angka tersebut belum termasuk penghasilannya lewat YouTube. Video-video New Pallapa di YouTube telah ditonton lebih dari 48 juta orang. Melalui YouTube, penghasilan New Pallapa per bulan diperkirakan mencapai Rp 872 Juta.

Demikian kami sampaikan informasi tentang Penghasilan Orkes Koplo New Pallapa Capai Ratusan Juta, semoga bermanfaat