Profil Penyanyi Dangdut dengan Bayaran Fantastis yang Menginspirasi

Bersama ini kami sampaikan informasi tentang Profil Penyanyi Dangdut dengan Bayaran Fantastis yang Menginspirasi, Sebagai berikut:

Musik dangdut merupakan jenis musik yang sangat populer dan banyak digemari di Tanah Air. Tidak jarang penyanyi dangdut ikut terangkat popularitasnya ketika lagunya meledak di pasaran. Penampilan penyanyi-penyanyi dangdut itu pun sangat dinantikan oleh para penggemar dan penikmatnya.

1. Dewi Perssik Penyanyi dangdut asal Jember, Jawa Timur ini disebut-sebut mampu meraup bayaran ratusan juta rupiah untuk sekali tampil. Hal tersebut terungkap ketika Dewi Perssik berbincang dengan Maia Estianty. Pemilik nama lengkap Dewi Murya Agung ini mengaku bisa mengantongi honor hingga Rp100 juta untuk manggung di Jakarta.

2 Lesti Kejora Penyanyi yang dikenal berkat sebuah ajang pencarian bakat ini dikabarkan bisa membawa pulang bayaran antara Rp300-350 juta untuk sekali manggung. Hal ini pernah diungkapkan oleh anggota keluarga penyelenggara pesta pernikahan di Cilegon, Jawa Barat, beberapa tahun lalu.

3. Ayu Ting Ting Pada awal kemunculannya di dunia hiburan, Ayu Ting Ting dikenal sebagai seorang penyanyi dangdut. Pemilik nama asli Ayu Rosmalina ini bisa mendapat honor sekitar Rp100-200 juta untuk sekali tampil. Kini, selain sebagai pedangdut, dia juga telah merambah profesi lain, yakni presenter, pengisi acara, hingga membintangi acara komedi.

4. Via Vallen Penyanyi dangdut asal Surabaya dengan nama asli Maulidia Octavia ini dikabarkan bisa memperoleh honor hingga Rp60 juta untuk sekali manggung. Namanya sendiri mulai dikenal publik saat menyanyikan lagu berjudul Sayang. Karena popularitasnya, dia juga sempat ditunjuk sebagai penyanyi lagu ofisial Asian Games 2018.

5. Inul Daratista Inul Daratista merupakan salah satu penyanyi yang merintis kariernya benar-benar dari bawah. Dikenal dengan goyang ngebornya, Inul mengawali kariernya dengan bernyanyi dari panggung ke panggung di daerah, terutama Jawa Timur. Berasal dari Pasuruan, Inul juga dikenal sebagai salah satu juri kompetisi pencarian bakat dangdut. Pedangdut 44 tahun ini dikabarkan bisa mendapatkan bayaran mencapai Rp300 juta hanya dengan menyanyikan 10 lagu dalam penampilannya.

Demikian kami sampaikan informasi tentang Profil Penyanyi Dangdut dengan Bayaran Fantastis yang Menginspirasi, semoga bermanfaat