Bersama ini kami sampaikan informasi Tentang Respon Beragam Atas Tarif Manggung Gilga Sahid dan Band yang Diduga Capai Rp300 Juta, Sebagai berikut:
Gilga Sahid dan bandnya yang dinamakan GildCoustic menjadi perbincangan warganet. Pasalnya, sebuah invois yang diduga sebagai bukti pembayaran Gilga dan band beredar di media sosial.Akun X @pencarimatahari diketahui sebagai pihak yang awalnya mengunggah invois tersebut. Di dalamnya, tercatat bahwa Gildcoustic mendapat bayaran sebesar Rp300 juta.“Emang gilga scream bagus yak? kok feenya 300jt dah macam band legend aja,” tulis @pencarimatahari, dilihat Kamis, 4 Juli.
Dalam invois tersebut, juga tercatat biaya transport darat sebesar Rp8 juta dan biaya makan di jalan sebesar Rp2 juta. Sementara, biaya lain seperti akomodasi, makan di venue acara, hotel, refreshment, dan riders ditanggung oleh pihak event organizer.Kemudian, unggahan tersebut tersebar luas dan diunggah ulang oleh banyak akun media sosial. Berbagai respon pun bermunculan.Kunto Aji dan Fanny Soegi jadi dua musisi Tanah Air yang ikut merespon. Melalui akun media sosial masing-masing, keduanya mengaku mendapat bayaran yang lebih kecil daripada GildCoustic.”Kalah we @fannysoegi,” tulis Kunto Aji.”Yo kalah no mas. Yo dangdutan, yo dua kata lucu, yo mencintai mbak Happy,” balas Fanny Soegi.
Sementara itu, warganet lain punya pendapat beragam soal besaran tarif bayaran yang didapat Gilga Sahid.“Mending SO7,” tulis salah satu warganet.“Ya rapopo to, wong gilga ki nyanyi, ora turu pas rapat (Ya gapapa lah, kan gilga nyanyi, bukan tidur pas rapat),” tulis warganet lain. “Cover + scream 300 jt ,” tulis warganet lain.
Demikian kami sampaikan informasi tentang Respon Beragam Atas Tarif Manggung Gilga Sahid dan Band yang Diduga Capai Rp300 Juta, semoga bermanfaat.