Syarat dan Biaya Training Pramugari Garuda Indonesia

Bersama ini kami sampaikan Informasi Syarat dan Biaya Training Pramugari Garuda Indonesia, sebagai berikut:

Penerbangan merupakan salah satu industri yang terus berkembang di dunia.

Dengan semakin banyaknya orang yang bepergian dengan memakai pesawat terbang, permintaan akan pramugari yang terampil serta berkualitas pun semakin meningkat.

Garuda Indonesia sebagai salah satu maskapai penerbangan terbesar di Indonesia, selalu berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada penumpang dengan menghasilkan pramugari yang handal dan berkompeten.

Apabila kalian tertarik untuk menjadi seorang pramugari di Garuda Indonesia, maka kalian harus melewati proses pelatihan yang ketat.

Pelatihan pramugari Garuda Indonesia telah dirancang guna mempersiapkan calon pramugari dengan keterampilan serta pengetahuan yang dibutuhkan untuk memberikan pelayanan yang prima serta aman terhadap penumpang.

Tetapi, tak hanya proses pelatihan yang ketat, namun menjadi pramugari Garuda Indonesia juga membutuhkan biaya yang tidak sedikit.

Maka dari itu, dalam artikel ini, kami akan membahas secara detail terkait prosedur serta biaya training pramugari Garuda Indonesia.

Dari persyaratan pendaftaran, tahap seleksi, sampai biaya yang harus disiapkan untuk mengikuti program pelatihan tersebut.

Tentang Garuda Indonesia

Garuda Indonesia adalah salah satu perusahaan maskapai penerbangan terbesar serta terpercaya yang ada di Indonesia.

Maka dari itu tidak heran apabila pada akhirnya banyak yang tertarik untuk dapat bekerja di perusahaan ini termasuk untuk menjadi pramugarinya.

Akan tetapi, agar dapat menjadi pramugari di perusahaan kelas dunia seperti di perusahaan Garuda Indonesia ini pasti bukanlah hal yang mudah.

Oleh karena itu, kalian membutuhkan pendidikan yang memadai agar dapat menjadi bagian dari Garuda Indonesia.

Apa yang menarik dari Garuda Indonesia?

Garuda Indonesia group sudah berhasil mengoperasikan 202 armada pesawat terbang yang mana jumlah keseluruhan dengan rata-rata usia armada berada di bawah lima tahun.

Adapun Garuda Indonesia yang menjadi mainbrand sekarang ini sudah mengoperasikan sebanyak 144 pesawat terbang, sementara pada Citilink mengoperasikan sebanyak 58 armada pesawat terbang.

Syarat & Ketentuan Calon Pramugari

Seperti yang telah diterangkan sebelumnya, perusahaan Garuda Indonesia mempunyai sejumlah kualifikasi untuk calon pramugari pada saat ingin menjalani training maupun pelatihan.

Nah, berikut ini adalah syarat dan juga ketentuan untuk bisa menjadi pramugari di Garuda Indonesia, antara lain:

1. Syarat Calon Pramugari

  • Wanita.
  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Berkepribadian baik.
  • Berstatus lajang.
  • Berpenampilan menarik
  • Sehat jasmani dan juga rohani.
  • Usia minimal 18 tahun serta maksimal 27 tahun pada waktu mengajukan pendaftaran.
  • Tinggi badan minimal 158 serta maksimal 172 cm.
  • Pendidikan minimal SMA/ SMK/ Sederajat, lebih utama untuk lulusan D3 ke atas.
  • Berat badan ideal dan juga postur tubuh proporsional.
  • Dapat berbahasa inggris dengan baik.
  • Tidak memakai kacamata.

2. Ketentuan Calon Pramugari

  • Bersedia untuk membayar biaya pendaftaran dan juga pelatihan.
  • Peserta akan dikenakan biaya pendidikan dan juga pelatihan pada saat sudah dinyatakan lolos pada seluruh tahapan seleksi.
  • Apabila peserta dinyatakan tidak lolos pada tahapan seleksi berikutnya, maka biaya pendaftaran tidak bisa dikembalikan.

Tahapan Seleksi

Berikut ini adalah tahapan seleksi yang ada di Garuda Indonesia untuk pramugari, antara lain:

1. Tes Penampilan

Pada tahap pertama untuk dapat menjadi calon pramugari Garuda Indonesia ialah tes penampilan.

Nantinya, kalian akan melewati serangkaian tes seperti pengukuran tinggi badan serta ideal berat badan, bentuk tubuh yang proporsional dan juga untuk melihat bagaimana kalian bisa menata diri merias diri supaya bisa nampak menarik di hadapan banyak orang terutama di hadapan para penumpang.

2. Psikotes dan Bahasa Inggris

Selepas kalian lulus tes penampilan, kemudian kalian akan diarahkan ke tahapan tes berikutnya yakni psikotes serta tes bahasa Inggris.

Dalam tahap ini, nantinya bertujuan guna mengetahui seberapa luas wawasan kalian serta seberapa bagus kemampuan berbahasa Inggris kalian.

Seperti yang telah kita ketahui sebelumnya, salah satu syarat untuk dapat menjadi pramugari Garuda Indonesia ialah harus menguasai bahasa Inggris.

Hal itu dikarenakan, maskapai ini telah melayani rute perjalanan go internasional.

3. Background Check dan Wawancara Kompetensi

Dalam tahap ini adalah tahapan interview yang mana untuk para calon pramugari akan di tes secara lisan yang berhubungan dengan minat serta motivasi mereka tertarik menjadi pramugari.

Tak hanya itu, dalam tahap ini pun akan dipakai dalam background check, supaya tidak terjadi manipulasi data maupun berkas yang berbau pemalsuan.

Tahap wawancara ini pun memiliki tujuan guna melihat seberapa bagus komunikasi yang kalian punya di mana nantinya akan kalian pakai untuk semua penumpang pesawat terbang.

4. Tes Kesehatan

Terakhir ialah tes kesehatan yang menjadi tahapan akhir sebagai syarat guna menjadi pramugari Garuda Indonesia.

Dalam tahapan ini, kalian nantinya akan mengerjakan serangkaian tes kesehatan mulai dari tensi darah, tes penglihatan, jantung serta serangkaian tes-tes lainnya

Hal tersebut bertujuan untuk memastikan kalian sehat secara jasmani dan rohani.

Tes ini pun digunakan untuk mengetahui apakah para calon pramugari mengkonsumsi obat-obatan berbahaya atau tidak.

Biaya Training Pramugari Garuda Indonesia

Sebagaimana yang telah kita ketahui, proses pendidikan untuk bisa menjadi pramugari di Garuda Indonesia nantinya akan dikenakan biaya.

Beberapa biaya itu mencangkup biaya pendaftaran, biaya medical examination (medex) sampai biaya pelatihan.

Berikut ini adalah rincian untuk biaya training pramugari Garuda Indonesia, antara lain:

1. Biaya Pendaftaran

Pertama, nantinya calon pramugari yang sudah lolos pada tes penampilan serta masuk pada tahapan seleksi selanjutnya, mereka akan diharuskan untuk membayar biaya pendaftaran sebesar Rp250.000

Di mana, calon pramugari nanti akan diberikan kertas berwujud keterangan jika peserta sudah lulus tes penampilan sampai pantukhir.

2. Biaya Medical Check Up

Lalu, calon peserta pun akan diharuskan untuk mengerjakan medical check up atau medex.

Biasanya, untuk kisaran biaya tes ini tak akan jauh berbeda pada saat mengerjakan medical check up di rumah sakit, yakni sebesar Rp1.900.000

Tetapi, untuk peserta nantinya akan diwajibkan untuk mengerjakan medical check up di dokter khusus yang menangani awak kabin maskapai penerbangan Garuda Indonesia.

Perlu kalian ingat jika kalian tidak lolos pada tahap ini, maka uang tersebut tidak akan dikembalikan.

3. Biaya Pelatihan

Dan yang terakhir adalah biaya training pramugari Garuda Indonesia sekitar Rp30.000.000

Biaya itu bersifat wajib sehingga kalain harus dibayarkan pada seluruh peserta Flight Attendant Training (FLAT) Garuda Indonesia.

Biaya training satu ini juga telah meliputi tablet pribadi, pembelian seragam, akomodasi dan juga transportasi shuttle dari lokasi akomodasi menuju Garuda Indonesia Training Center (GITC) dan sebaliknya.

Dalam biaya itu boleh dibayarkan dalam 3 tahap selama masa training maupun masa pelatihan.

Sehingga, jika ditotal biaya training Garuda Indonesia mulai dari pendaftaran, medical check up sampai pendidikan akan memerlukan sekitar Rp32.150.000

Walaupun dapat dikatakan cukup besar, tetapi hal itu akan sebanding pada saat kalian telah resmi menjadi pramugari di maskapai penerbangan Garuda Indonesia.

Keuntungan Pramugari Garuda Indonesia

Untuk dapat menjadi pramugari di salah satu maskapai penerbangan terbaik seperti Garuda Indonesia tentunya akan menjadi kebanggaan tersendiri.

Selain itu, nantinya kalian pun dapat memperoleh keuntungan pada saat menjadi pramugari Garuda Indonesia, antara lain:

  • Gaji pramugari Garuda Indonesia sangat menjanjikan, yakni dapat mencapai Rp15.000.000 per bulan.
  • Gratis ke luar negeri jika ditugaskan pada jalur penerbangan internasional.
  • Di dalam penerbangan internasional akan disediakan makanan yang enak dan juga bergizi.
  • Berhak untuk memperoleh fasilitas antar jemput pada saat mengerjakan tugas penerbangan, baik itu untuk pramugari senior dan juga junior.

Demikian kami sampaikan informasi tentang Syarat dan Biaya Training Pramugari Garuda Indonesia, Semoga bermanfaat.