Biaya Pondok Pesantren As-Syafi’iyah Pondok Gede Tahun 2023/2024

Bersama ini kami sampaikan Informasi Mengenai Biaya Pondok Pesantren As-Syafi’iyah Pondok Gede Tahun 2023/2024,sebagai berikut:

Pondok Pesantren As-Syafi’iyah merupakan lembaga pendidikan berbasis Islam yang berlokasi di kawasan Jatiwaringin Raya, Pondok Gede, Bekasi dan khusus menerima santri putri. Di samping itu, terdapat juga Pondok Pesantren Khusus Yatim As-Syafi’iyah yang lokasinya berdekatan, yang sesuai namanya, menerima santri dari golongan anak yatim tanpa biaya pendidikan alias gratis.Selain ‘sekolah konvensional’, saat ini pondok pesantren memang semakin diminati banyak orang tua untuk memberikan pendidikan kepada buah hati mereka. Awalnya bersifat tradisional untuk mendalami ilmu-ilmu agama Islam sebagai pedoman hidup, sekarang pesantren juga menggunakan kurikulum ganda, yakni kurikulum dari Kementerian Pendidikan Nasional (sekarang Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan teknologi) dan Kementerian Agama.

Profil Pondok Pesantren As-Syafi’iyah

Saat ini, sudah banyak pondok pesantren yang telah berdiri di Tanah Air, dan salah satu yang khusus untuk santri putri adalah Pondok Pesantren As-Syafi’iyah. Dilansir dari situs resminya, ini adalah salah satu lembaga pendidikan dari kurang lebih 40 lembaga yang terdapat di Yayasan Perguruan Islam As-Syafi’iyah. Pondok Pesantren As-Syafi’iyah telah berdiri sejak tanggal 15 Januari 1977 silam, yang kala itu dipimpin oleh Hj. Ida Farida Abdullah Syafi’ie.Berdiri lebih dari 40 tahun, Pondok Pesantren As-Syafi’iyah sekarang sudah memiliki fasilitas yang modern untuk kelancaran proses belajar dan mengajar. Layaknya pondok pesantren lainnya, lembaga ini juga punya gedung-gedung asrama dengan 12 sampai 14 kamar tidur dan 12 kamar mandi di setiap asrama. Setiap kamar tidur mampu menampung hingga enam orang santri. Selain itu, disediakan pula dapur umum yang terletak di ujung setelah asrama-asrama, dan tiap santri wajib makan di dapur tiga kali sehari dengan menu yang berbeda setiap hari.

Kegiatan di Pondok Pesantren As-Syafi’iyah

Jam Kegiatan
04.35 – 05.30 WIB Salat Subuh berjamaah, tadarus Al Quran
05.30 – 06.45 WIB Persiapan sekolah, sarapan
06.45 – 07.00 WIB Salat Duha
07.00 – 11.30 WIB Sekolah pagi
11.30 – 13.00 WIB Salat Dhuhur berjamaah, makan siang
13.00 – 15.00 WIB Sekolah siang
15.30 – 16.00 WIB Salah Ashar berjamaah, tamyiz Al Quran
16.00 – 17.30 WIB Kegiatan ekskul
17.30 – 18.15 WIB Istirahat
18.15 – 19.20 WIB Salat Maghrib berjamaah, halaqah
19.20 – 19.40 WIB Salat Isya berjamaah
19.40 – 21.30 WIB Makam malam, belajar di asrama
21.30 – 04.30 WIB Istirahat tidur

Biaya Pondok Pesantren As-Syafi’iyah

  • Infak Pembangunan Pesantren.
  • Keperluan santri (seragam dan perlengkapan kamar).
  • Buku Paket Pendidikan.
  • Biaya Ujian semester per tahun.
  • Kegiatan Pesantren.
  • Tabungan BRI Junio.

Alur Pendaftaran Pondok Pesantren As-Syafi’iyah TA 2023/2024

  • Membeli formulir melalui transfer ke BRI.
  • Melakukan konfirmasi via WA ke admin di nomor 0812 9743 6396 dengan menyertakan foto bukti transfer.
  • Mengisi formulir pendaftaran untuk mendapatkan link, token, dan jadwal tes masuk tatap muka untuk daerah Jabodetabek atau online bagi luar Jabodetabek.
  • Mengikuti tes masuk yang mencakup tes akademik, praktik ubudiyah, serta wawancara santri dan orang tua.
  • Seleksi dilakukan tiap hari Minggu mulai tanggal 22 Januari 2023.
  • Hasil seleksi diumumkan via WA tiga hari setelah tes.

Jadwal Pendaftaran Pondok Pesantren As-Syafi’iyah TA 2023/2024

Mengutip akun media sosial resminya, pendaftaran santri baru Pondok Pesantren As-Syafi’iyah tahun ajaran 2023/2024 sudah dibuka mulai bulan Januari 2023. Karena kuota terbatas, bagi yang berminat, disarankan untuk lekas-lekas mendaftar, Apabila membutuhkan informasi lebih detail, silakan menghubungi nomor telepon (021) 8462237 atau 0812 9743 6396.Selain mengadakan satuan pendidikan untuk pondok pesantren, Yayasan Pondok Pesantren As-Syafi’iyah  juga menyelenggarakan sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas atau madrasah aliyah (MA/SMA). Ada dua jurusan untuk MA, yaitu jurusan IPA dan IPS. Sebagai gambaran, berikut kami rangkum biaya masuk jenjang MA (Madrasah Aliyah) As-Syafi’iyah 02 tahun akademik 2023/2024.

Biaya MA As-Syafi’iyah 02 TA 2023/2024

Komponen Biaya
Formulir Pendaftaran Rp75.000
Kegiatan Orientasi Siswa Baru Rp75.000
Uang Pangkal dan Pemeliharaan Sarana Rp600.000
Kartu Pelajar dan Asuransi Rp150.000
Biaya Pendidikan (SPP, BP3 bulan Juli 2022 & Keterampilan) Rp275.000
Seragam Sekolah Rp690.000
Total Rp1.865.000

Demikian kami sampaikan Informasi Mengenai Biaya Pondok Pesantren As-Syafi’iyah Pondok Gede Tahun 2023/2024